Menonton La La Land
Diperankan oleh bintang film yang tak terbayangkan sebelumnya akan bermain piano, berdansa sampai bernyanyi memberi kejutan tersendiri. Ternyata Ryan Gosling dan Emma Stone memerankan dengan sangat baik. Damien Chazelle, sang sutradara, dengan berani menampilkan film bergenre musikal di tengah maraknya film sci-fic dan action, yang tampak lebih menjanjikan. Maka, tak heran sang sutradara harus bekerja keras menonjolkan banyak hal. Selain akting para pemainnya, fashion, dan tarian, lagu-lagunya pun digarap dengan indah. Liriknya berima dan bermakna, musiknya teduh dan asyik. Sempurna! City of Star, A Lovely Night, dan Audition (The Fools who Dream) bahkan masih menempel di kepala saya.
Di bioskop saya tak lagi seperti menonton film, melainkan menonton konser atau pertunjukan di layar lebar. Dan kisah mereka, sebagai pemeran pasangan sempurna di beberapa film terakhir mereka, saya pun berharap demikian di film ini. Tapi tak disangka, sang sutradara membuat kejutan indah di akhir film. Barangkali kita bisa meraih apa yang kita impikan meski tidak semuanya. Tapi lebih dari semua itu, La La Land lewat Sebastian dan Mia, saya diingatkan indahnya jatuh cinta.
0 comments:
Post a Comment